A. Varietas unggul
Kualitas kacang kedelai dari Hei Long Jiang-China ini telah terkenal di seluruh dunia karena di tanam di tanah dan pengairan yang tidak terpolusi dan khusus di budidayakan untuk konsumsi manusia dan tidak digunakan untuk pakan ternak. Faktor iklimnya juga merupakan nilai tambah yang sangat mendukung bagi pertumbuhan kedelai.
B. Rasa yang berkesan
Jika dibuat dengan cara yang tidak baik, susu kedelai masih mengandung senyawa-senyawa antigizi dan senyawa penyebab off-flavor (penyimpan cita rasa dan aroma pada produk olah kedelai) yang berasal dari bahan bakunya, yaitu kedelai. Senyawa-senyawa antigizi itu di antaranya antitripsin, hemaglutinin, asam fitat, dan oligosakarida penyebab flatulensi (timbulnya gas dalam perut sehingga perut menjadi kembung).Sedangkan senyawa penyebab off-flavor pada kedelai misalnya glukosida, saponin, estrogen, dan senyawa-senyawa penyebab alergi. Dalam pembuatan susu kedelai, senyawa-senyawa itu harus dihilangkan, sehingga menghasilkan susu kedelai dengan mutu terbaik dan aman untuk dikonsumsi manusia. Untungnya, proses penghilangan senyawa pengganggu ini tidak sulit. Untuk memperoleh susu kedelai yang baik dan layak konsumsi, diperlukan syarat bebas dari bau dan rasa langu kedelai, bebas antitripsin, dan mempunyai kestabilan yang mantap (tidak mengendap atau menggumpal).Langu memang bau dan rasa khas kedelai dan kacang-kacangan mentah lainnya, dan tidak disukai konsumen. Rasa dan bau itu ditimbulkan oleh kerja enzim lipsigenase yang ada dalam biji kedelai. Enzim itu akan bereaksi dengan lemak pada waktu penggilingan kedelai, terutama jika digunakan air dingin. Hasil reaksinya paling sedikit berupa delapan senyawa volatil (mudah menguap) terutama etil-fenil-keton. Dengan adanya teknik pembuatan yang sangat baik dan kualitas kedelai yang prima, maka Minuman Serbuk Kedelai mampu menjadi suatu minuman susu kedelai yang sangat unggul dari segi cita rasanya.
C. Cocok untuk dikonsumsi oleh semua golongan umur
Bayi : Cocok bagi bayi yang lemah sistem pencernaannya. Protein dan kalsiumnya yang lebih tinggi menjamin tumbuh kembang bayi yang lebih sehat
Anak-anak : Gizi yang baik bagi otak untuk meningkatkatkan kemampuan mengingat (memori) dan intelegensi anak, mendukung perkembangan fisik yang baik.
Wanita hamil : Membantu mencegah bayi lahir cacat, menyediakan gizi yang cukup seperti protein dan kalsium baik bagi ibu maupun janin yang dikandung serta menjamin melancarkan transportasi dan penerimaan zat-zat gizi ke janin.
Wanita dewasa : Membantu menjaga kerampingan tubuh, mencegah bintik-bintik dan pengerasan (pachylosis), sehingga Anda kelihatan lebih muda. Juga meringankan anemia, mencegah osteoporosis dan mengurangi gejala-gejala menopause.
Remaja dan dewasa : Asam lemak tidak jenuh, asam lemak linoleat dan linolenat yang terkandung dalam kedelai membantu memecah dan mengurangi kholesterol yang terakumulasi pada lapisan dalam pembuluh arteri sehingga dapat mencegah hipertensi, resiko serangan jantung, diabetes, kanker serta konstipasi. Ia menyediakan energi yang cukup bagi Anda untuk meraih kesuksesan dalam karier.
Lansia (lanjut usia) : Mencegah terjadinya dimentia (senile dementia) dan stroke serta membantu membangkitkan energi, meningkatkan vitalitas dan memperpanjang usia.
No comments:
Post a Comment